Rumor ketertarikan Real Madrid terhadap Kai Havertz nampaknya bukan sekedar isapan jempol belaka. Los Blancos dilaporkan akan mengirimkan tawaran perdana mereka ke manajemen Chelsea untuk transfer sang penyerang.
Real Madrid diketahui lagi intens berburu penyerang baru. Mereka butuh mesin gol baru yang bisa menggantikan peran Karim Benzema di musim depan.
Belakangan nama Kai Havertz disebut-sebut jadi target transfer Madrid. Carlo Ancelotti dilaporkan sangat tertarik merekrut penyerang Chelsea tersebut.
Sky Sports Germany mengklaim bahwa Madrid benar-benar serius ingin meminang Havertz. Mereka dilaporkan segera mengajukan tawaran perdana untuk transfer sang penyerang.
Tawaran Perdana
Menurut laporan tersebut, Real Madrid sudah ambil ancang-ancang untuk memboyong Havertz di musim panas nanti.
Los Blancos sudah menyiapkan tawaran di kisaran 50-60 juta Euro. Angka ini bisa bertambah dengan sejumlah bonus transfer untuk Chelsea.
Mereka berharap tawaran perdana mereak ini mendapatkan sambutan yang bagus dari Chelsea sehingga Havertz bisa merapat ke Bernabeu.
Lebih Rendah
Menurut laporan tersebut, tawaran yang diberikan Real Madrid ke Chelsea itu lebih rendah ketimbang harga yang diinginkan Chelsea.
Real Madrid sengaja melakukan langkah itu. Karena mereka tahu Chelsea sedang kepepet untuk menjual beberapa pemainnya, karena jika tidak mereka akan menerima sanksi FFP.
Alhasil El Real akan memanfaatkan situasi tersebut untuk mengamankan jasa sang penyerang dengan harga yang lebih terjangkau.
Bakal Diblok
Laporan terbaru yang beredar di Inggris menyebut bahwa transfer Havertz ke Real Madrid ini berpotensi gagal.
Mauricio Pochettino tidak mau berpisah dengan pemain timnas Jerman itu sehingga ia berencana memblokir kepindahan Havertz di musim panas nanti.